27 Agustus, Bacabup Kaspin-Jondi bakal Deklarasi di Rumah Pemenangan Sukamara

Sigit Dzakwan Pamungkas
Bakal calon bupati dan wakil bupati Sukamara, Kalteng yang diusung Partai Perindo dan tiga partai lainnya, Kaspinor dan Jondi Iskandar bakal menggelar deklarasi pada Selasa 27 Agustus 2024./FOTO: inews

 

 

SUKAMARA, iNewsKobar.id - Bakal calon bupati dan wakil bupati Sukamara, Kalteng yang diusung Partai Perindo dan tiga partai lainnya, Kaspinor dan Jondi Iskandar bakal menggelar deklarasi pada Selasa 27 Agustus 2024.

Hal ini disampaikan bacabup Kaspinor kepada iNewsKobar.id, Minggu 25 Agustus 2024 siang. Menurutnya, deklarasi akan digelar di Rumah Pemenangan Sukamara (eks kantor Bupati Sukamara) bersama  kader dan simpatisan Partai Perindo, Demokrat, Golkar dan Nasdem.

“Kami berdua Kaspinor-Jondi Iskandar melihat dari Visi & Misi partai pendukung juga seperti Golkar, Demokrat, Perindo dan Nasdem ada kesamaan cita-cita untuk bangsa dan rakyat menuju sejahtera,” ujar mantan Pj Bupati Sukamara ini.

Ia melanjutkan, Kabupaten Sukamara ditangan keduanya akan dihantar menuju daerah Berprestasi, Maju dan makin Sejahtera (Bersinar). “Ini representasi tumbuh  dari Semangat Gawi Barinjam. Di mana masyarakat Kabupaten Sukamara  artinya Suka akan ke Majuan. Dengan masyatakat yang sangat majemuk  tetapi sangat terpelihara kekeluargaan dan kerja sama untuk menuju daerah yang berprestasi, maju, dan sejahtera,” ujarnya lagi.

Ia melanjutkan, kolaborasi harus terbangun dari awal dan saling bersinergi, saling mendukung agar tim mampu mengakomodir dan optimal menggerakan  potensi  kekuatan yang ada. 

“Dengan tetap memelihara keutuhan, keharmonian tidak saja menjelang Pilkada juga setelah Pilkada erat bersama masyarakat dengan suasana aman, damai, nyaman dan merasa memiliki pemimpin yang memahami, mampu mewujudkan harapan,” pungkasnya.

Sebelumnya, pasangan Kaspin-Jondi diusung 4 partai yakni, Golkar, Demokrat, Perindo dan Nasdem. “Kursi kami total ada 7 kursi, dari syarat minimal 20% yakni 4 kursi,” ujar bacawabup Jondi Iskandar.

Dirinya optimis bersama Kaspinor akan memenangkan pertarungan di Pilkada Sukamara 2024. “Insya Allah kami akan berjuang sampai menang,” ujar kader senior Partai Perindo Sukamara ini. 

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network