Anggota Dewan Seruyan Minta Penyaluran Pupuk Bersubsidi Tepat Sasaran

AL
Sejumlah lahan pertanian siap panen yang ada di Desa Pematang Limau, Kecamatan Seruyan Hilir./FOTO: dok

 

 

SERUYAN, iNewsKobar.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Kalteng Bejo Riyanto meminta kepada pihak distributor pupuk bersubsidi agar dalam penyaluran pupuk tepat sasaran kepada petani di Kabupaten Seruyan.

Dirinya mengungkapkan, saat ini masih banyak masyarakat yang mengalami kelangkaan pupuk bersubsidi, maka dari itu pihaknya, menilai penyaluran pupuk bersubsidi oleh distributor  tidak tepat sasaran, sehingga masih menimbulkan kelangkaan pupuk.

"Pupuk bersubsidi itu sesuai dengan jumlah data para petani, setelah dipasarkan jumlah pupuknya masih kurang hal tersebut tentunya menjadi pertanyaan, kemana pupuk tersebut?," kata Bejo, Rabu (8/11/2023).

Ke depan, dirinya berencana dalam waktu dekat akan memanggil para distributor pupuk bersubsidi untuk dimintai kejelasan terkait penyebaran pupuk di para petani, agar kejanggalan tersebut dapat diluruskan sehingga pemasaran pupuk bersubsidi di para petani dapat diselesaikan.

"Kalau kita lihat dari jumlah pupuk bersubsidi seharusnya mencukupi karena sesuai dengan data petani, namun hal tersebut masih mengalami kelangkaan pupuk.”

Sementara itu, pupuk bersubsidi tentu sangat dibutuhkan oleh masyarakat petani mengingat sebagian besar masyarakat yang yang ada di wilayah hilir berprofesi sebagai petani.

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network