Zuli Eko: Sarpas Kesejahteraan Masyarakat Harus Diperhatikan

AL
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo./FOTO: dok

 

SERUYAN, iNewsKobar.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Seruyan Zuli Eko Prasetyo meminta kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Seruyan agar memperhatikan sarana prasarana (Sarpras) kesejahteraan, seperti pendidikan dan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat. 

Dirinya mengatakan bahwa sudah menjadi hak masyarakat dalam memperoleh kesejahteraan berupa pendidikan, dan kesehatan maka Pemkab harus dapat memenuhi hak masyarakat tersebut. 

"Sarana prasarana pendidikan dan kesehatan harus dapat dinikmati seluruh warga Seruyan, dan itu harus diberikan secara setara dan jangan sampai ada ketimpangan,” katanya, Rabu (22/11/2023). 

Dirinya menambahkan bahwa dalam usaha memenuhi sarpas pendidikan maupun kesehatan jangan sampai ada perbedaan antara masyarakat yang berada di daerah perkotaan dan pedesaan agar tidak adanya ketimpangan. 

"Kami harap Pemkab Seruyan dapat memperhatikan dua bidang ini, agar ke depannya bisa dibenahi demi masyarakat mendapatkan hidup yang sejahtera,” tutupnya.

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network