Kecelakaan Lalu Lintas di Kalteng Sepanjang 2023: 1.091 Kasus, Meninggal 314 Orang

Tim iNewsKobar
Data menunjukkan adanya kenaikan sebesar 21% dari tahun sebelumnya, dengan jumlah kasus meningkat dari 901 menjadi 1.091 kasus. /FOTO: dok

KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - Kapolda Kalimantan Tengah (Kalteng) Irjen Pol Djoko Poerwanto menyampaikan catatan terbaru terkait jumlah kecelakaan lalu lintas pada sepanjang tahun 2023.

Data menunjukkan adanya kenaikan sebesar 21% dari tahun sebelumnya, dengan jumlah kasus meningkat dari 901 menjadi 1.091 kasus. Berkaca dari data itu, perhatian khusus diperlukan untuk menekan angka kecelakaan di jalan raya.

Meski jumlah kasus kecelakaan lalu lintas meningkat, angka korban meninggal akibat kecelakaan mengalami penurunan sebesar 1% dari 318 orang pada tahun 2022 menjadi 314 orang pada tahun 2023.

"Meskipun begitu, kenaikan drastis terjadi pada korban luka berat yang mengalami kenaikan signifikan sebesar 54 persen dari 111 orang di tahun 2022 menjadi 171 orang di tahun 2023,"katanya.

Kapolda Kalteng menyoroti perlunya upaya lebih lanjut dalam penanganan kecelakaan lalu lintas untuk mengurangi jumlah korban luka berat, meskipun terdapat penurunan jumlah korban meninggal. 

Kapolda Kalteng menekankan pentingnya kesadaran akan aturan dan kepatuhan terhadap keselamatan berlalu lintas. Dia berharap, kerja sama yang erat antara masyarakat, kepolisian dan pihak terkait lainnya dapat mengurangi angka kecelakaan di jalan raya.

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network