KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - Ketua DPRD Kotawaringin Barat (Kobar), Mulyadin menyatakan bahwa baik buruknya kualitas infrastruktur yang dibangun oleh pemerintah, dapat mempengaruhi kesejahteraan masyarakat.
"Seperti baru-baru ini kami lakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Aruta, masih banyak jalan yang rusak,” ujar Mulyadin.
Dia mengungkapkan, kerusakan jalan tersebut dinilai mempengaruhi pengembangan ekonomi warga, sebab jalan tersebut merupakan akses antardesa di Aruta.
Untuk itu, dirinya bersama anggota DPRD Kobar ingin melihat secara langsung sejauh mana progres pembangunan jalan tersebut sehingga dapat menjadi acuan pihaknya untuk mendorong pemerintah daerah dalam mempercepat penyelesaian jalan tersebut.
"Kami, tentunya sangat memahami betul adanya keinginan masyarakat ini. Karena, dengan kondisi infrastruktur yang memadai maka akan memiliki pengaruh terhadap kesejahteraan masyarakat luas,” ucapnya.
Ia mengatakan, selama ini pihaknya kerap menerima aspirasi serta keluhan dari warga terkait kondisi infrastruktur jalan yang ada di Arut Utara.
Namun di satu sisi ia mengapresiasi langkah pemerintah daerah yang telah berupaya untuk memperbaiki serta membangun jalan-jalan dengan sebaik mungkin.
"Hanya saja memang dalam pelaksanaannya memerlukan pengawasan yang ketat agar klasifikasi jalan yang dibangun oleh pemerintah daerah benar-benar sesuai dengan standar," ujarnya.
Ia mengungkapkan, pihaknya sebagai ketua DPRD siap berkolaborasi serta membantu pemerintah daerah apabila dalam proses pembangunan jalan terdapat berbagai kendala.
Ia meyakini dengan adanya sinergi yang baik antara DPRD dan eksekutif progres perbaikan dan pembangunan jalan di daerah ini dapat dipercepat.
"Semua ini demi kesejahteraan masyarakat. Kalau jalan kita rusak dan akses juga terbatas, bagaimana masyarakat bisa dengan nyaman melewati jalan untuk aktivitas perekonomian mereka.”
Editor : Sigit Pamungkas
Artikel Terkait