get app
inews
Aa Text
Read Next : Ketua DPRD Kobar: Berani Lawan Korupsi untuk Dorong Integritas dan Transparansi

Kisah Marsma TNI Wastum Peraih Adhi Makayasa, Belajar Nyetir Mobil setelah Mahir Terbangkan Pesawat

Selasa, 12 Juli 2022 | 18:01 WIB
header img
Marsekal Pertama TNI Wastum. Foto : Youtube Jenderal TNI Andika Perkasa

JAKARTA, iNews.id - Marsekal Pertama TNI Wastum, Komandan Komando Sektor III Koopsud III mempunyai kisah tersendiri  dalam menerbangkan pesawat tempur F-16. Peraih Adhi Makayasa Angkatan Udara 1996 asal Cirebon ini awalnya diminta oleh instrukturnya dulu bernama Tatang Harliansyah untuk menyopir mobil. Namun Wastum meminta agar temannya saja yang mengendarai mobil. 

"Wastum setelah terbang kamu yang nyupir ya," kata Wastum menirukan Tatang dalam akun Youtube Jenderal Andika Perkasa, Kamis (7/7/2022).  "Saya bilang lebih baik teman saya sir. Terus Pak Tatang jawab saya mau kamu," imbuhnya. 

Usai mendengar jawaban komandannya, Wastum langsung memegang kunci mobil. Lagi-lagi, dia meminta agar temannya bernama Firmansyah yang mengendarai mobil.  

Bukan tanpa alasan, dia meminta temannya menyopiri mobil komandan. Sebab dirinya tidak bisa menyetir mobil. 

"Izin sir saya belum bisa nyupir, katanya justru saya ingin kamu yang nyupir," kata Wastum yang menirukan Tatang. Akhirnya dia menjadi sopir mobil komandannya. 

Ketika mobil sedang terparkir, dia juga bertanya kepada temannya bagaimana cara mengendarai mobil. "Waktu itu saya tanya temannnya, bagaimana ini mundur? Waktu itu mobil masih kopling belum matic. Pas tarik kopling (guncang), Pak Tatang bilang kamu terbang lepasnya halus, begitu sama, akhirnya bisa. Saya belajar nyupir setelah mahir terbangkan Pesawat F-16," tandasnya.  

Editor : Suriya Mohamad Said

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut