LAMANDAU, iNewsKobar.id - Penjabat (Pj) Bupati Lamandau Lilis Suriani menyerahkan bantuan makanan tambahan untuk balita yang bermasalah gizi, di Posyandu Melati di Klinik Pratama Yakes Hanggulan Sinta, Kecamatan Bulik, Kabupaten Lamandau, Sabtu 15 Juni 2024.
Ia mengatakan, penyerahan makanan tambahan dilaksanakan dalam kegiatan intervensi penurunan stunting terintegrasi tingkat kabupaten Lamandau tahun 2024.
Hal ini menandakan keseriusan Pemkab Lamandau untuk terus melakukan berbagai upaya pencegahan stunting dan sekaligus menangani stunting.
“Kasus Stunting di Kabupaten Lamandau sudah mengalami penurunan yang signifikan. angka prevalensi dari 25,5 persen turun sebesar 12,3 persen sehingga menjadi 13,2 persen turun secara masif dan lebih rendah dari target nasional,” katanya.
Ia menambahkan, Kabupaten Lamandau menjadi percontohan untuk kabupaten lain dalam hal penanganan kasus stunting. Untuk mencegah stunting, Pj Bupati berpesan kepada para orang tua, untuk selalu memperhatikan gizi anak dan tiap bulannya rutin ke posyandu untuk memantau perkembangan anak.
“Ibu-ibu harus sabar, anak-anak harus dikasih makanan yang bergizi dengan berbagai variasi untuk membuat anak suka makan. Jangan lupa juga vitamin dan susu,” pesannya.
Dalam kesempatan tersebut, Pj Bupati juga meninjau aktivitas posyandu, turut meneteskan Vaksin polio dan juga bertemu dengan ibu yang baru melahirkan.
Editor : Sigit Pamungkas
Artikel Terkait