Ratusan Pelamar PPPK 2025 di Kobar Segera Jalani Tes Seleksi 

Raffi Rayyan
Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kobar, Aida Lailawati

 

 

 

KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id  - Ratusan pelamar Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) 2025 segera menjalani tes seleksi. 

Badan Kepegawaian Negara (BKN) Regional telah menetapkan jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Tahap II, yang akan digelar mulai 26 April - 1 Mei 2025 mendatang.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kobar, Aida Lailawati mengatakan, jumlah peserta yang akan mengikuti seleksi tahap ini mencapai 903 orang dari berbagai formasi.

"Peserta terdiri dari tiga formasi, yakni 72 orang dari formasi guru, 122 dari tenaga kesehatan, dan 709 dari tenaga teknis. Persiapan sudah kami matangkan, tinggal menunggu hari pelaksanaan,” ujar Aida, Kamis 17 April 2025.

Proses seleksi akan berlangsung di lokasi yang telah ditentukan oleh BKN, dan seluruh peserta diwajibkan hadir sesuai jadwal serta mematuhi tata tertib yang berlaku. 

Ia menekankan pentingnya membawa dokumen persyaratan dan hadir tepat waktu demi kelancaran proses seleksi.

BKPSDM Kobar juga terus berkoordinasi dengan instansi teknis terkait guna memastikan seluruh sarana dan prasarana pendukung seleksi berjalan optimal. Panitia pun telah menyiapkan skema alur masuk peserta hingga pelaksanaan ujian agar berialan tertib dan aman.

Dengan pengumuman ini, seluruh peserta diimbau untuk terus mempersiapkan diri secara maksimal.

"Ini kesempatan besar bagi putra-putri terbaik Kobar untuk mengabdi melalui jalur PPPK. Gunakan waktu yang tersisa dengan baik untuk belajar dan memahami soal-soal kompetensi," tutup Aida.

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network