Diduga Bawang Bombay Selundupan Asal Malaysia  Mudah Masuk Pelabuhan Kumai Tujuan Surabaya

Tim iNews
Truk berwarna hitam dengan terpal warna biru tampak dengan mudah masuk area pelabuhan./FOTO: ist

 

KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - Dugaan penyeludupan bawang bombay asal Malaysia yang diangkut sebuah truk besar memasuki areal Pelabuhan Panglima Utar Kumai, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng, Minggu 20 Juli 2025 pagi.

Truk berwarna hitam dengan terpal warna biru tampak dengan mudah masuk area pelabuhan. 

“Truk muatan bawang bombay selundupan dari Malaysia masuk ke kapal JAMBO XIV.  Kapal sudah berangkat pada Minggu petang kemarin,"  ujar sumber intelijen kepada iNews, Senin pagi.

Untuk diketahui, KM Jambo merupakan kapal angkut baru yang beroperasi di Pelabuhan Kumai. Kapal ini  rute Kumai - Surabaya. Milik PT.DML (Duta Bahari Menara Line).

Jika bawang bombay ilegal terus masuk ke wilayah Indonesai dikhawatirkan akan membuat petani bawang Indonesia kewalahan. Sebab harga bawang bombay selundupan lebih murah. 

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network