get app
inews
Aa Text
Read Next : Dukung Ketahanan Pangan, Ketua DPRD Apresiasi Program Bhatani Polres Kobar

Ketua DPRD Kobar Mengaku Siap Jika Makan Siang Bergizi Gratis Berjalan di 2025

Rabu, 13 November 2024 | 20:01 WIB
header img
Ketua DPRD Kobar Mulyadin./FOTO: dok

 

KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - Meski program makan siang bergizi gratis belum dibahas secara resmi di DPRD Kotawaringin Barat namun Ketua DPRD Kotawaringin Barat, Mulyadin menyatakan kesiapannya untuk mendukung program tersebut.

Ia mengatakan, program ini dinilai dapat meningkatkan kesejahteraan bagi warga kurang mampu. Ia berharap program ini menjadi langkah nyata dalam memberikan bantuan bagi masyarakat dan mendorong peningkatan gizi serta kesejahteraan warga di Kotawaringin Barat.

“Dana cadangan ini dapat digunakan sebagai dana pendamping jika program ini resmi berjalan. Kami bersama pemerintah daerah berkomitmen untuk memastikan kelancaran pelaksanaan makan siang bergizi bagi masyarakat,” kata Mulyadin.

Ia menambahkan, hingga kini pembahasan di tingkat DPRD belum memasuki tahap final. Beberapa elemen yang perlu diperhatikan terkait program ini antara lain pendistribusian, pelaksanaan di lapangan, serta pemantauan langsung untuk memastikan manfaat yang merata.

“Kami harus menelaah bersama seluruh pihak terkait untuk menciptakan program yang tidak hanya lancar, tapi juga efisien dan tepat sasaran.”

Dari sisi teknis, Mulyadin menyebutkan bahwa program ini rencananya akan melibatkan TNI Kodim 1014 Pangkalan Bun sebagai penggerak atau pelaksana kegiatan.

“Kerja sama dengan pihak TNI tentu akan memperkuat pelaksanaan program ini di lapangan. Namun, ini masih dalam tahap wacana dan perlu koordinasi lebih lanjut.”

Dalam beberapa pekan ke depan, DPRD bersama pemerintah daerah akan melakukan koordinasi lebih lanjut untuk merumuskan mekanisme yang paling sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Harapannya, setelah pembahasan selesai, program ini bisa segera direalisasikan dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Kotawaringin Barat,” tutup Mulyadin.

Editor : Sigit Pamungkas

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut