Kabut Asap Kembali Selimuti Kota Palangka Raya Akibat Kebakaran Lahan

Tim iNewsKobar
Kabut asap akibat maraknya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kembali menyelimuti Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (25/09/2023) pagi./FOTO: ist

 

PALANGKA RAYA, iNewsKobar.id - Kabut asap akibat maraknya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kembali menyelimuti Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Senin (25/09/2023) pagi. Polusi itu pun dikeluhkan warga karena mengganggu aktivitas dan kesehatan.

Terpantau, asap karhutla menyelimuti jalan-jalan protokol, seperti Jalan Tjilik Riwut, Jalan Yosudarso hingga Jembatan Kahayan Palangka Raya.

Meski kabut asap belum begitu pekat, namun pencemaran udara yang diakibatkan asap karhutla cukup mengganggu warga terutama bagi mereka yang beraktivitas di luar rumah pada pagi hari.
 
Untuk melindungi diri dari paparan kabut asap, sebagian warga memilih memakai masker saat beraktivitas di luar ruangan agar terhindar dari infeksi saluran pernafasan akut (ISPA).
 
Kondisi cuaca yang kembali berkabut terutama pada pagi hari kini dikeluhkan oleh sebagian warga terutama orang tua siswa yang mengantarkan anaknya ke sekolah.
 
"Mengganggu banget, napas terasa sesak," kata Titin, warga Palangka Raya.
 
Warga berharap kebakaran hutan dan lahan dapat segera diatasi agar tidak berdampak bagi aktivitas maupun kesehatan masyarakat.

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network