Kalimantan Tengah Masuk Deretan Inflasi Tertinggi Tingkat Nasional

Sigit Dzakwan Pamungkas
Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menduduki jajaran inflasi tertinggi nasional dalam rakor penanganan inflasi secara virtual, Senin, 26 Februari 2024./FOTO: dok

 

 

PALANGKA RAYA, iNewsKobar.id - Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menduduki jajaran inflasi tertinggi nasional dalam rakor penanganan inflasi secara virtual, Senin, 26 Februari 2024.

Irjen Kemendagri, Tomsi Tohir menyampaikan 10 provinsi yang inflasinya tertinggi dimulai dari Papua Selatan, Gorontalo, Maluku Utara, Maluku.

Kemudian, Papua Pegunungan, Sulawesi Utara (Sulut), Kalimantan Tengah (Kalteng), Kepri, Sumatera Selatan (Sumsel) dan Lampung.

"Saya berharap untuk seluruh kepala daerah bisa melihat posisi daerah dimana," tegas Tomsi saat rakor secara virtual, Senin, 26 Februari 2024.

Ia menginstruksikan pemerintah daerah yang inflasinya tinggi dapat bersama Forkopimda untuk bisa bahu membahu mengatasi kenaikan inflasi.

Tomsi menyampaikan apresiasi kepada daerah yang masuk dalam golongan inflasi kabupaten kota terendah. 

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network