get app
inews
Aa Read Next : KPU Kobar Terima Hasil Tes Kesehatan Bapaslon Bupati dan Wabup Dari RS SI

Anggaran Pilkada 2024 di Kobar Mencapai Rp31,9 Miliar

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:47 WIB
header img
Ketua KPU Kobar Chaidir./FOTO: dik

 

KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - Anggaran dana untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak Tahun 2024 di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) sebesar Rp31,9 Miliar. Ini merupakan dana hibah yang diambil dari APBD Kobar 2024.

Ketua KPU Kobar Chaidir mengatakan, anggaran Pilkada Kobar 2024 ini bisa dicairkan beberapa tahap.

“Saat ini kami telah mengajukan pencairan tahap kedua. Seban per triwulan kita cairkan hingga akhir masa pilkada pada November 2024 mendatang,” ujar Chaidir.

Ia mengatakan, penggunaan dana hibah ini diiawasi ketat oleh Inspektorat maupun  BPK. Sehingga  pihaknya pun dalam menggunakan anggaran tersebut sangat berhati-hati, dan berdasarkan kebutuhan dalam proses tahapan Pilkada.

“Kami menggunakan anggaran ini sebaik mungkin, karena apa yang kita gunakan pun harus dipertanggungjawaban.”

Selain itu Chaidir juga sangat berterima kasih kepada Pemerintah Daerah Kobar, selama ini telah memberikan dukungan yang begitu besar demi kelancaran kegiatan Pemilu dan Pilkada di Kabupaten Kotawaringin Barat.

“Hingga saat ini proses tahapan Pilkada di Kobar, dalam tahapan penerimaan Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP). Di mana sesuai jadwal, petugas Pemutakhiran Data Pemilih akan dilantik pada 24 Juni 2024 dengan masa kerja sampai dengan 25 Juli 2024,” pungkasnya.

Editor : Sigit Pamungkas

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut