KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - Komisi A Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng berharap agar program Universal Health Corverage (UHC) tetap terlaksana, mengingat program tersebut sangat bermanfaat bagi masyarakat. UHC merupakan wujud pelayanan kesehatan yang adil dan berkelanjutan.
Ketua Komisi ADPRD Kobar Sri Lestari me nyampaikan, Pemkab Kobar beberapa waktu lalu mendapatkan penghargaan UHC Kategori Madya dari pemerintah pusat, ini berarti program UHC di Kobar telah berjalan dengan baik dan komitmen pemerintah telah diakui oleh pusat perihal layanan dasar masyarakat di bidang kesehatan telah terwujud.
"Untuk mendukung program UHC itu, kami mendukung agar skala prioritas di anggaran perubahan agar status UHC di Kobar ini tetap tercover kegiatan yang menjadi skala prioritas pada tahun anggaran 2024, " ujar Sri Lestari dari Fraksi Partai Gerindra.
Menurutnya, pada prinsipnya DPRD Kobar khususnya komisi A mendorong agar program UHC Kobar tetap berjalan karena in merupakan program yang sangat dirasakan dampaknya ole masyarakat, terkait pelayanan dasar bidang kesehatan.
"Terkait adanya beberapa kendala pelaksanaan di lapangan, kita akan evaluasi dan kita perbaiki agar pelayanan semakin prima, dan legislatif maupun eksekutif telah bersinergi dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, UHC ini harus di prioritaskan, dan kami juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah bersinergi untuk memberikan layanan publik di bum Marunting Batu Aji semakin baik.”
Menurutnya, terkait penghar gaan UHC Kategori Madya yang diterima Kabupaten Kobar, diharapkan sebagai motivasi bear bag pemerintah daerah Kobar untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan keschatan serta memperluas cakupan kepesertaan JKN (Jaminan Kesehatan Nasiona), sehingga pemerintah daerah dapat mewujudkan pelayanan kesehatan secara berkeadilan dan merata hingga pelosok desa.
Editor : Sigit Pamungkas
Artikel Terkait