get app
inews
Aa Text
Read Next : BPJS Ketenagakerjaan- Pemkab Sukamara Launching Perlindungan Jaminan Sosial Bagi Pekerja Sawit

BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi melalui CRM dengan PT Surya Sawit Sejati

Selasa, 05 Maret 2024 | 10:00 WIB
header img
BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Pangkalan Bun, menunjukkan komitmennya dalam memastikan perlindungan tenaga kerja dengan menggelar kegiatan Customer Relationship Management (CRM) bersama Kepala PT Surya Sawit Sejati./FOTO:dok

 

 

KOTAWARINGIN BARAT, iNewsKobar.id - BPJS Ketenagakerjaan (BPJamsostek) Cabang Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng kembali menunjukkan komitmennya dalam memastikan perlindungan tenaga kerja dengan menggelar kegiatan Customer Relationship Management (CRM) bersama Kepala PT Surya Sawit Sejati.

CRM merupakan bagian dari strategi BPJS Ketenagakerjaan dalam memperluas cakupan kepesertaan, terutama terkait perlindungan (sertakan) Sejahterakan Pekerja Sekitar Anda. Kemudian ada supply chain dari perusahaan. Kegiatan ini juga untuk memberikan pembinaan kepada perusahaan binaan cabang Pangkalan Bun.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pangkalan Bun, Yunan Shahada menyatakan, dirinya menggarisbawahi pentingnya sinergi antara BPJS Ketenagakerjaan dengan mitra perusahaan.

“Dalam kegiatan tersebut disampaikan manfaat kepesertaan BPJS ketenagakerjaan yaitu Perumahan bagi pekerja BPJS Ketenagakerjaan yang belum mempunyai rumah dan juga program renovasi rumah. Selain itu juga disampaikan tentang pentingnya aktifasi aplikasi JMO (Jamsostek Mobile) dari setiap peserta sehingga setiap saat bisa mengecek status saldonya,” ujar Yunan.

Ia menambahkan, dengan semakin meningkatnya pemahaman dan kesadaran mengenai pentingnya perlindungan ketenagakerjaan, diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi seluruh pihak. “Baik perusahaan maupun tenaga kerja yang menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan Cabang Pangkalan Bun,” pungkasnya.

Editor : Sigit Pamungkas

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut