Gerombolan Bocah Serang SMP 11 Pangkalan Bun, Kaca Jendela Berserakan, 4 Bocah Ditangkap

Sigit Dzakwan Pamungkas
Tampak polisi mengecek lokasi. Sejumlah bocah menyerbu sekolah SMPN 11, Arut Selatan (Arsel) Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng, Jumat 9 September 2022 malam sekira pukul 21.00 WIB./FOTO: Sigit Dzakwan

KOTAWARINGIN BARAT, iNews.id - Sejumlah bocah menyerbu sekolah SMPN 11, Arut Selatan (Arsel) Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng, Jumat 9 September 2022 malam sekira pukul 21.00 WIB.

Kaca depan sekolah tampak pecah dan berantakan setelah dirusak dan dilempar dengan batu dan benda tumpul lainnya. Informasi yang dihimpun MNC Media di lapangan, ada sekitar 10 an bocah dengan mengendarai sepeda motor lalu masuk pagar sekolahan dan merusak bangunan sekolah.

“Kira kira ada 10 an bocah, mereka masuk dengan tiba tiba dan menyeramg sekolahan,” ujar seorang sumber kepada MNC Media di lokasi kejadian.

Saat aksi pengerusakan berlangsung, penjaga sekolah dan warga sekitar langsung datang. “Ada empat bocah yang sudah diamankan di Polsek Arsel.”

Pantauan MNC Media, bangunan depan SMPN 11 di Jalan Ahmad Wongso Pangkalan Bun rusak parah di bagian depan. Kaca kaca berserakan di lantai. Saat ini pihak Polsek Arsel masih menyelidiki penyebab aksi brutal bocah bocah ini.

Saat dikonfirmasi, Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono justru belum mengetahui aksi brutal segerombolan bocah nakal ini. “Terimakasih infonya Mas. Segera saya tindaklanjuti dan cek,” jawabnya melalui pesan Whatsapp, Jumat malam.

Berdasarkan penelusuran MNC Media, pada Selasa 6 September 2022, sejumlah bocah dari SMP 7 sempat mendatangi SMP 11 untuk mencari siswa di sana. Namun saat itu pihak guru langsung bertindak  cepat dan langsung melapor ke Polsek Arsel. Bahkan saat itu antara siswa yang bersiteru sudah didamaikan di Polsek Arsel. 

Editor : Sigit Pamungkas

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network